Penulis :
Humas Bahagia Medan
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Karlina Irsalyana
MEDAN (17 Agustus 2021) - Balai Karya "Bahagia" Medan kembali ke pos pengungsi bencana banjir Nias Utara tepat di hari kemerdekaan Republik Indonesia. Balai Karya "Bahagia" Medan membawa obat-obatan yang dibutuhkan ke Pos Pengungsi Desa Awa'ai.
Obat diserahkan langsung oleh Kepala Balai Karya "Bahagia" Medan, Lyana Siregar kepada Kepala Puskesmas UPTD Awa'ai Dewi Rini Astuti disaksikan perwakilan Dinas Sosial dan Pos Layanan Kesehatan di lokasi tersebut.
"Kami diutus oleh Ibu Mensos untuk mengunjungi lokasi bencana banjir, di hari kedua kami membawa obat-obatan, harapannya bisa dipergunakan sebaik mungkin dan membantu warga setempat," ujar Lyana.
Selain itu, Balai Karya "Bahagia" Medan juga melakukan Layanan Dukungan Psikososial (LDP) dengan mengajak bernyanyi anak-anak serta melakukan teknik defusing atau sesi cerita dengan beberapa pengungsi dewasa.
Pada LDP tersebut, tim Balai Karya "Bahagia" Medan mengajak bernyanyi anak-anak dan membagi makanan ringan, yang tentunya membuat antusias dan riang gembira.
Pada sesi cerita dengan beberapa pengungsi dewasa tampak ada kesedihan dan kebingungan karena rumah mereka rusak dan berantakan. Keinginan untuk segera pulang namun terhalang kondisi yang masih sering hujan membuat seorang ibu bingung.
"Ingin segera pulang, namun bagaimana rumah masih kotor sekali, masih sering hujan. Harus pelan-pelan dan sabar," jelas sang ibu ketika berbicara dengan Albertin Winda, psikolog Balai Karya "Bahagia" Medan.
Sesi LDP membuat anak-anak bahagia serta ibu-ibu yang tersenyum dan mengucapkan terima kasih karena mengunjungi mereka serta memberi semangat pada para pengungsi.
Bagikan :