ATENSI Kementerian Sosial untuk Kakek Nemi di Sukabumi

ATENSI Kementerian Sosial untuk Kakek Nemi di Sukabumi
Penulis :
Humas Balai Phala Martha Sukabumi
Editor :
David
Penerjemah :
Karlina Irsalyana

Sukabumi (7 Oktober 2021) - Kementerian Sosial RI melalui Balai Phala Martha di Sukabumi memberikan Bantuan ATENSI kepada Kakek Nemi (69 tahun), seorang Lansia Terlantar dan hidup sebatang kara warga Desa Warnasari Kecamatan Sukabumi Kabupaten Sukabumi.

Hal ini merupakan tindak lanjut dari hasil asesmen komprehensif yang dilakukan oleh Pekerja Sosial terhadap informasi yang disampaikan oleh Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi tentang adanya lansia terlantar tersebut.

Kakek Nemi hidup sebatang kara, tinggal di rumah sempit berukuran 3 x 3 meter, yang digunakannnya sebagai kamar tidur, tanpa dapur dan MCK. Rumah yang ia tempati merupakan hasil dari Program Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU), yang diusahakan oleh TKSK dan Desa setempat

Balai Phala Martha bersinergi dengan Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi untuk melakukan layanan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) berbasis komunitas dengan pertimbangan bahwa, Kakek Nemi kesehariannya dirawat dan diasuh oleh relawan sosial yang dikoordinir oleh Ketua RT. 07 RW. 07 Kp. Cisarua Girang dan TKSK Sukabumi. Seorang remaja menjadi relawan sosial, yang dengan kesadarannya sendiri begitu tulus telah merawat Kakek Nemi.

Pemberian layanan ATENSI yang diberikan kepada Kakek Nemi berupa dukungan pemenuhan hidup layak, yang terdiri dari: beras, telur, biskuit, roti, susu, vitamin, obat-obatan, popok dewasa, sarung, selimut, baju, dan cairan disinfektan.

Serah terima bantuan layanan ATENSI dilakukan oleh Kepala Balai Phala Martha, Cup Santo dan Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, Amanudin kepada Ketua RT.07 dan relawan sosial yang disaksikan oleh Sekretaris Kecamatan, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Puskesmas Karawang, Sekretaris Desa, Kepala Seksi Sosial dan Budaya Desa Warnasari dan tetangga di sekitar rumah Kakek Nemi.

"Mewakili Kementerian Sosial, kami berterima kasih kepada relawan sosial yang sejak awal Agustus 2021 telah merawat dan melayani pemenuhan kebutuhan hidup, kesehatan, kebersihan diri dan lingkungan rumah Kakek Nemi", tutur Cup Santo. Kami HADIR dengan membawa bantuan stimulan agar dapat bermanfaat, tambahnya.

Sekretaris Camat mewakili Pemerintah Desa dan Kecamatan juga menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Sosial dan Dinas Sosial yang telah memberikan layanan berupa pemberian bantuan kebutuhan hidup sehari-hari kepada Kakek Nemi yang tentunya sangat bermanfaat untuk merawat dan melayani Kakek Nemi di rumah.

Pak RT juga sangat bersyukur atas bantuan dari Kementerian Sosial kepada Kakek Nemi warga kami. " Asa karagragan bulan (Seperti keruntuhan bulan, mendapat rezeki yang benar-benar tidak diduga-duga, bahagia atau senang yang tak terkira) ", ucapnya.

TKSK Sukabumi, Budi menginformasikan bahwa Kakek Nemi sudah terdaftar dalam Basis Data Terpadu Kesejahteraan Sosial dan sudah mendapatkan bantuan langsung tunai setiap bulan sebesar Rp. 300.000

Selanjutnya Amanudin akan melakukan  koordinasi agar Kakek Nemi mendapatkan program Kartu Indonesia Sehat agar dapat mengakses layanan kesehatan sehingga untuk ke depan nya Kakek Nemi dapat mengakses perawatan kesehatan secara gratis.

 

نشر :