BRSKPN "Satria" Edukasi Masyarakat melalui Siaran

  • BRSKPN "Satria" Edukasi Masyarakat melalui Siaran
  • 15707202006004
  • 15707201891960

Penulis :
Humas BRSKPN "Satria" Baturraden
Editor :
Putri D
Penerjemah :
Alika Sandra; Karlina Irsalyana

PURWOKERTO (9 Oktober 2019) Balai Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan Napza (BRSKPN) "Satria" Baturraden berpartisipasi dalam Program Antisipasi Peredaran dan Pemakaian Narkoba di Kalangan Pelajar yang diselenggarakan oleh Radio Republik Indonesia (RRI) Purwokerto.

 

Program yang dikemas dalam bentuk talkshow "Obrolan Warung Tarsun" turut mengundang BNN Kabupaten Banyumas, Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Purwokerto, dan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas.

 

Restyaningsih, selaku Kepala BRSKPN "Satria" Baturraden menyampaikan Rehabilitasi Sosial menjadi sebuah kebutuhan bagi korban penyalahgunaan Napza (KPN).

 

"Masyarakat tidak perlu bingung ataupun takut jika mempunyai permasalahan penyalahgunaan Napza. BRSKPN "Satria" Baturraden siap untuk membantu dalam rehabilitasi sosial," kata Restyaningsih.

 

Kegiatan ini merupakan sinergitas instansi pemerintah maupun non pemerintah dalam upaya penanganan permasalahan Napza.

نشر :