Penulis :
Humas BRSODH "Wasana Bahagia" Ternate
Editor :
Aryokta Ismawan
Penerjemah :
Alika Sandra; Karlina Irsalyana
TERNATE (16 Oktober 2019) - Balai Rehabilitasi Sosial dengan Human Immunodeficiency Virus (BRSODH) “Wasana Bahagia” Ternate melaksanakan pendampingan Voluntary Counseling and Testing (VCT) kepada ODH yang berasal dari Halmahera Selatan. ODH mengakses Layanan Rumah Singgah balai berdasarkan informasi dari petugas kesehatan di daerahnya. Ada tiga ODH yang akan melakukan tes VCT di RSUD Chasan Boesiri Ternate dan diberikan pendampingan oleh petugas balai.
Tes HIV atau yang sering disebut dengan VCT adalah tes yang dilakukan untuk mengetahui status HIV dan dilakukan secara sukarela serta melalui proses konseling terlebih dahulu. Tim Layanan Rumah Singgah BRSODH “Wasana Bahagia” Ternate memberikan pendampingan kepada ODH sebagai upaya membantu memberikan dukungan dan membangun mental ODH agar tetap semangat hidup saat mengetahui hasil VCT positif HIV. Selain itu, Tim juga memberikan edukasi dan informasi yang lengkap tentang HIV/AIDS dan membantu menghubungkan ODH dengan sistem sumber yang ada seperti akses pengobatan yang perlu dijalani.
نشر :