BRSPDI "Nipotowe" Asah Kemampuan Penyandang Disabilitas
Penulis :
Humas BRSPDI "Nipotowe" Palu
Editor :
Putri D
Penerjemah :
Yusa Maliki; Karlina Irsalyana
AMBON (4 November 2019) - Pelaksanaan kegiatan kemitraan Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual (BRSPDI) "Nipotowe" di Palu bersama Dinas Sosial Provinsi Maluku memasuki hari kedua. Kegiatan yang dilaksanakan di SLB Leleani Ambon diikuti oleh 15 penerima pelayanan.
Kegiatan hari kedua ini memberikan terapi okupasi dan terapi penghidupan. Terapi okupasi dilakukan untuk mengasah kemampuan sensorik dan motorik dari penerima layanan.
Kemampuan sensorik diasah melalui permainan estafet hulahoop yang mengandalkan kerjasama, kecepatan berpikir, dan keseimbangan. Hambatan perkembangan anak dengan disabilitas intelektual biasanya diiringi dengan lambatnya perkembangan motorik dan sensoriknya. Oleh karena itu, petugas memberikan terapi okupasi untuk mengasah kemampuan tersebut.
Pekerja sosial dan penyuluh sosial mendampingi penerima layanan untuk mengikuti terapi penghidupan diawali dengan pemutaran video kegiatan vokasional di dalam Balai. Hal ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada penerima layanan agar mereka yakin mampu melakukannya.
Selain itu, petugas memberikan pelatihan vokasional pembuatan keset dari kain perca. Selain murah, kain perca juga mudah didapatkan. Apalagi kualitas keset kaki dengan kain perca lebih meresap air sehingga banyak orang yang lebih menyukainya.
نشر :