Keserasian Sosial untuk Jaga Perdamaian

Kementerian Sosial melalui Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial (PSKBS) melaksanakan kegiatan Keserasian Sosial (KS) dengan metode Dialog Tematik di Kecamatan Cipatujuh, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (21/11). Diadakannya kegiatan ini diarahkan kepada pembangunan saluran air untuk pengairan sawah di Cipatujah sepanjang 263m dan di Cikawungading sepanjang 250m yang disinyalir saluran airnya sering terjadi longsor dan jebol akibat hujan deras. Selain itu, pembagian air seringkali tidak merata sehingga hal ini dapat menimbulkan konflik di masyarakat.

Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur PSKBS, Sunarti, Camat Cipatujah, Darya, Ketua Forum Keserasian Sosial (FKS) Tasikmalaya, Darjo, Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Tasikmalaya, Rachmat MZ, serta Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, sekaligus Tenaga Pelopor Perdamaian Kabupaten Tasikmalaya.
نشر :