Kesetiakawanan Sosial Menembus Batas
Penulis :
OHH Ditjen Rehsos
Editor :
Aryokta Ismawan
Penerjemah :
Dimas Puguh; Karlina Irsalyana
BANJARBARU (19 Desember 2019) - Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial, Edi Suharto mendampingi Menteri Sosial RI Juliari P. Batubara pada Malam Refleksi Kesetiakawanan Sosial di Gedung Auditorium Idham Chalid Kompleks Kantor Gubernur Kalimantan Selatan malam ini.
Pada kesempatan ini Menteri Sosial menyampaikan ucapan terima kasih atas support seluruh pihak dalam penyelenggaraan rangkaian kegiatan HKSN tahun 2019.
Mensos berharap Kesetiakawanan Sosial dirayakan setiap hari, karena apabila seluruh masyarakat menguatkan nilai kesetiakawanan sosial, negara juga akan kuat hadapi semua tantangan.
"Negara akan maju kalau rakyatnya saling setiakawan. Esensinya kita harus bisa mentransformasi nilai kesetiakawanan ke generasi berikut nya. Kaum millenial harus lebih hebat dari kita. SDM unggul-lah yang bisa mengangkat negara kita menjadi pemenang," ujar Mensos.
Saat ini masih banyak daerah yang bergantung ke pusat. Ke depan, melalui SDM yang unggul diharapkan daerah bisa lebih maju, mandiri.
Tampil pada malam refleksi ini the Mahatmiya Band yaitu group band disabilitas sensorik netra binaan Balai Ditjen Rehabilitasi Sosial di Bali. Group band ini pernah meraih tujuh terbaik festival musik se-Bali bersaing dengan group band profesional non disabilitas. Nanda 12 tahun disabilitas sensorik netra yang pernah ngedrum tanpa henti/non stop 2 jam 15 menit dengan diiringi oleh 4 group band. Mereka membawakan khusus lagu yang diciptakan dan dinyanyikan oleh Nando.
Mari kita rayakan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2019, di seluruh penjuru pelosok Nusantara untuk Indonesia yang lebih maju.
نشر :