Praktek Belajar Kerja PM BRSPDM "Dharma Guna"
Penulis :
Humas BRSPDM "Dharma Guna" Bengkulu
Editor :
Putri D
Penerjemah :
Yusa Maliki; Karlina Irsalyana
BENGKULU (6 November 2019) - Sebanyak 30 orang Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Mental (BRSPDM) "Dharma Guna" di Bengkulu mengikuti kegiatan Praktek Belajar Kerja (PBK) diberbagai tempat usaha yang telah mengikat kerjasama dengan BRSPDM "Dharma Guna" di Bengkulu untuk membantu memberikan pembelajaran kepada PPKS atau penerima manfaat.
PBK dilaksanakan untuk menerapkan hasil keterampilan kerja yang diperoleh PM saat mengikuti program Terapi Penghidupan (livelihood) di dalam balai. PM dapat belajar mengenai kondisi lingkungan perusahaan, seperti tata tertib/aturan, jam kerja perusahaan, kerjasama untuk meningkatkan kapasitas atau kemampuan dan tanggung jawab sosial mereka. PBK dilaksanakan selama 12 hari kerja, mulai tanggal 5-20 November 2019.
Dardi, Kepala BRSPDM "Dharma Guna" Bengkulu melepas dan memberi pengarahan kepada PM dan berharap agar PM dapat mengikuti kegiatan dengan serius dan berdisiplin, hal ini berguna untuk meningkatkan pengetahuan, pengalaman dan dapat mandiri pasca rehabilitasi sosial di BRSPDM "Dharma Guna" di Bengkulu.
Kegiatan PBK ini diselenggarakan di 7 perusahaan/ tempat usaha, meliputi: Pertukangan kayu "Setia Meubel", Pertukangan Batu/Sanitair "Cahaya Betungan" dan Berkat Usaha Pagar Dewa, Perikanan "Muara Benih", Pembuatan batik besurek "Galeri Berkat's", Pertanian "H. Syahid pembibitan dan hortikultura".
نشر :