BRSAMPK "Handayani" Sambut Kunjungan Delegasi Tiongkok
Penulis :
Humas BRSAMPK "Handayani" Jakarta
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Dimas Puguh; Karlina Irsalyana
JAKARTA (13 Desember 2019) - Direktur Rehabilitasi Sosial Anak, Kanya Eka Santi mewakili Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial menerima kunjungan kerja Delegasi dari Kementerian Urusan Sipil Tiongkok dan perwakilan Unicef Tiongkok di Balai Rehabilitasi Sosial Anak yang Memerlukan Perlindungan Khusus (BRSAMPK) "Handayani" di Jakarta.
Delegasi yang berjumlah delapan orang tersebut, dipimpin oleh Direktur Jenderal Perlindungan Anak disertai lima orang Direktur yaitu Direktur Adopsi, Direktur Pengasuhan Anak, Direktur Kesejahteraan Anak, Direktur di area khusus perbatasan Mongolia serta Direktur Promosi Pekerjaan Sosial dan Relawan. Turut serta pula dua orang perwakilan Unicef.
Dalam kunjungannya, delegasi Tiongkok yang sehari sebelumnya telah mempelajari model program kesejahteraan anak di Tulungagung, banyak bertanya tentang proses rehabilitasi sosial untuk anak yang memerlukan perlindungan khusus. Pertanyaan banyak diajukan sambil meninjau seluruh pelayanan di BRSAMPK "Handayani" Jakarta.
.
Saat mengunjungi layanan Telepon Pelayanan Sahabat Anak (TEPSA), Dirjen Perlindungan Anak Tiongkok menyampaikan, belajar dari penjelasan pekerja sosial TEPSA, dirinya akan segera membangun layanan daring seperti TEPSA.
Pada akhir kunjungannya beliau menyampaikan harapan, "Anak-anak Indonesia dan Tiongkok dapat tumbuh kembang dengan baik di bawah langit biru dan dapat tersenyum setiap hari," kata beliau.
Tak hanya itu, Dirjen Perlindungan Anak Tiongkok juga berharap agar ada delegasi Kementerian Sosial Indonesia yang dapat berkunjung ke Kementerian Urusan Sipil Tiongkok di Beijing dan mengunjungi beberapa pusat layanan yang dikelola oleh Kementerian tersebut.
Bagikan :