Tingkatkan Kualitas Hidup PPKS PDI melalui Dukungan Keluarga
Penulis :
Humas BRSPDI "Ciungwanara" Bogor
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Dimas Puguh; Karlina Irsalyana
BOGOR (23 Desember 2019) - Direktur Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kementerian Sosial RI diwakili Kasubdit RSPD Intelektual Sumiatun membuka sekaligus memberikan arahan pada acara Pertemuan Orang Tua (POT) Semester II Tahun 2019 di Aula BRSPDI “Ciungwanara” Bogor didampingi Kepala Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual (BRSPDI) “Ciungwanara” Bogor Esa Sumantri.
“Saya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pertemuan ini sebagai upaya penguatan orangtua dan keluarga dalam rehabilitasi sosial, menjalin sinergitas antara Pemerintah dan masyarakat dan sebagai wujud tanggungjawab kita bersama dalam mewujudkan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas intelektual,” kata Sumiatun.
Acara ini juga menghadirkan narasumber dari Dosen Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung Ellya Susilowati dengan mengusung tema “Penguatan Orangtua dalam Meningkatkan Kompetensi Penyandang Disabilitas Intelektual”. Selain itu Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) PDI juga memeriahkan acara ini dengan menampilkan bakatnya menari dan menyanyi.
Bagikan :