Kemensos Gandeng Kitabisa.com dan Berikan Layanan Fisioterapi untuk Kesembuhan Anak Penderita Bocor Jantung

Kemensos Gandeng Kitabisa.com dan Berikan Layanan Fisioterapi untuk Kesembuhan Anak Penderita Bocor Jantung
Penulis :
Indah Octavia Putri
Penerjemah :
Laili Hariroh

SURAKARTA (4 April 2023) -- Bocah 2 tahun itu masih terkulai lemas di pangkuan ibunya. Namun senyumnya merekah saat Menteri Sosial Tri Rismaharini hadir dan menyapa di ruang terapi.

Airi Cahya Mekarsari -- bocah mungil itu, mulai menjalani latihan oral motor dan terapi wicara untuk meningkatkan kemampuan bahasa reseptifnya. Ibunda Airi, Dian Aruna Mahesi mengatakan, anaknya yang mengalami bocor jantung harus menjalani banyak perawatan di berbagai layanan kesehatan.

Kondisi ekonomi keluarga yang tidak stabil, membuat pengobatan Airi, terkendala biaya. Oleh karena itu Mensos menggandeng kitabisa.com untuk menggalang dana demi keberlanjutan pengobatan Airi.

Di Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Surakarta, Mensos menyaksikan penyerahan bantuan oleh kitabisa.com kepada Airi anak penderita jantung bocor asal Karanganyar, Jawa Tengah.

Bantuan senilai Rp. 86.318.072 ini diserahkan kepada orang tua Airi untuk biaya penunjang pengobatan dan kebutuhan perawatan.

"Kepada orang-orang baik yang sudah memberikan bantuan untuk anak ini (Airi), saya mengucapkan terima kasih. Mudah-mudahan langkah ini bukan yang terakhir karena masih banyak saudara saudari kita yang membutuhkan," kata Mensos kepada awak media di Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Surakarta (3/4).

Sebelumnya, Sentra Antasena Magelang menjadi sentra yang diarahkan Mensos untuk memberikan penanganan terhadap Airi. Pihak sentra telah melakukan pendampingan psikologis dan penguatan motivasi untuk Airi dan Keluarga.

Selain itu, pihak sentra juga mendampingi Airi selama pemeriksaan kesehatan ke bagian hormonal dan tumbuh kembang di RSUD Dr. Moewardi Solo pada Juli 2022.

Sentra Antasena Magelang juga telah memberikan bantuan Atensi berupa nutrisi, susu, buah-buahan, makanan tambahan, diapers, alat kebersihan diri dan pakaian sehari-hari. Sentra juga memberikan bantuan kewirausahaan bagi orangtua Airi berupa Krombong (jualan keliling) sayur-sayuran, bumbu dapur dan beras.

Mensos menjelaskan bahwa Kemensos sendiri memiliki keterbatasan dalam anggaran, khususnya untuk bantuan perawatan kesehatan yang sifatnya jangka panjang. Oleh karena itu, Mensos menggandeng kitabisa.com untuk menggalang dana dari #orangbaik. 

"Kita tahu perlu biaya besar dalam perawatan ini. Selain biaya rumah sakit, dibutuhkan biaya operasional lainnya yang tidak sedikit, maka saya dibantu oleh kitabisa.com,” lanjut Mensos.

Mensos menambahkan bahwa pihaknya juga menyediakan layanan penunjang pengobatan, seperti sarana dan prasarana fisioterapi di Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Surakarta. Fasilitas ini tidak hanya dapat dirasakan oleh Airi, tetapi juga bagi penerima manfaat (PM) lainnya yang membutuhkan.

Saat kunjungannya ke Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Surakarta, Mensos memastikan beberapa ruangan untuk sarana fisioterapi berfungsi dengan baik.

Mensos pun mengapresiasi sarana prasarana fisioterapi yang tampak lebih bagus dan lebih modern. “Kondisi saat ini sudah lebih baik dari saat pertama kali saya datang,” ungkap Mensos.

Mensos menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk menjangkau kelompok rentan yang membutuhkan bantuan. Tugas dan fungsi yang melekat ini juga perlu dukungan dari berbagai pihak, salah satunya adalah kitabisa.com.

Pada kunjungan ini juga hadir Staf Khusus Menteri Sosial Bidang Komunikasi dan Media Massa Don Rozano, Staf Khusus Menteri Sosial Bidang Pemberdayaan dan Penanganan Fakir Miskin Doddi Madya Judanto, Kepala Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Surakarta Rachmat Koesnadi, Kepala Sentra Antasena Magelang Agung Suhartoyo dan Perwakilan kitabisa.com Rizal.
نشر :