Kunjungi Pemalang, Mensos Pastikan Tidak Ada KKS Dipegang Pendamping PKH

  • Kunjungi Pemalang, Mensos Pastikan Tidak Ada KKS Dipegang Pendamping PKH
  • WhatsApp Image 2020-11-20 at 12.19.20
  • WhatsApp Image 2020-11-20 at 12.19.16
  • WhatsApp Image 2020-11-20 at 12.19.15
  • WhatsApp Image 2020-11-20 at 12.19.20 (2)

Fotografer :
Ardi Praditya
Editor :
David Myoga
Penerjemah :
Intan Qonita N

KABUPATEN PEMALANG (20 November 2020) - Menteri Sosial, Juliari P. Batubara, pada hari ini, mengunjungi Kabupaten Pemalang untuk menghadiri acara Koordinasi Teknis SDM PKH, sekaligus menyerahkan Bantuan Sosial untuk Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS). Dalam kunjungannya, ia turut didampingi oleh Direktur Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial, Pepen Nazaruddin, serta Direktur Jenderal Penanganan Fakir Miskin, Asep Sasa. Selain itu, turut hadir pula anggota DPR RI, Dede Indra Permana.

Dalam arahannya, Mensos mengingatkan seluruh SDM PKH agar tidak ada Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang masih dipegang oleh pendamping. Ia juga ingin SDM PKH untuk memastikan bahwa semua KPM PKH menerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
نشر :