Mensos: Foto Jepretan ASN Tak Kalah dengan Fotografer Profesional

Mensos: Foto Jepretan ASN Tak Kalah dengan Fotografer Profesional
Penulis :
Koesworo Setiawan

JAKARTA (22 Juli 2020) - Di antara padatnya jadwal tugas, Menteri Sosial Juliari P. Batubara berkesempatan menyaksikan pameran foto yang digelar Biro Hubungan Masyarakat. Tak kurang sebanyak 226 foto yang dipamerkan di Gedung Aneka Bhakti, Kementerian Sosial RI.


Mensos berkeliling melihat dari dekat hasil jepretan 25 orang juru foto di lingkungan Kementerian Sosial, didampingi Sekjen Kemensos Hartono Laras. Sesekalli Mensos berdiri dan mengamati satu atau dua foto beberapa lama. Di lain posisi, ayah dua anak ini memberi komentar.


Mensos menunjuk foto yang menggambarkan dirinya sedang mengarung arus banjir, di Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur. Tampak Mensos sedang menumpang perahu karet, menyusuri kampung yang terendam banjir.


“Foto ini menarik kalau ngga ada anak ini. Karena ada dia, jadi ketahuan kalau airnya dangkal,” kata Mensos, disambung tawa lepas. Anak yang dimaksud adalah anak-anak warga kampung, yang menyaksikan aktivitas Mensos sambil berendam di tengah banjir.


Mensos bersama istri, Grace P. Batubara tampak puas dan terhibur dengan berbagai ekspresi yang tertangkap melalui lensa foto. “Ya sebenarnya ini kan rekaman kinerja kementerian. Dari foto-foto ini bisa terungkap bagaimana kemensos hadir dalam berbagai situasi, termasuk dalam situasi bencana,” kata Mensos.


Menurut dia, foto-foto tersebut adalah bukti abadi kisah pengabdian Kemensos dalam penanganan masalah kesejahteraan sosial. Foto-foto ini menjadi bukti bahwa pemerintah telah hadir dan menunjukkan bahwa kita telah berbuat sesuatu untuk negeri ini.


Di lain pihak, katanya, dengan pameran foto juga merupakan wahana ekspresi SDM Kemensos bidang kehumasan, khususnya bidang fotografi. Mensos menilai, hasil jepretan para juru foto di Kemensos, tidak kalah dengan juru foto profesional. “Foto-foto ini cukup bagus. Saya kira kualitasnya tidak kalah dengan fotografer professional,” katanya.


Pameran Foto Kesejahteraan Sosial dengan tema “Mensos Hadir” ini didahului dengan sesi Couching Clinic Fotografi oleh fotografer professional dan mantan jurnalis senior di Harian Kompas yaitu Arbain Rambey.


Biro Hubungan Masyarakat

Kementerian Sosial RI

نشر :