ULRSAD Gelar Temu Penguatan Anak dan Keluarga (TePAK) Anak Disabilitas

  • ULRSAD Gelar Temu Penguatan Anak dan Keluarga (TePAK) Anak Disabilitas
  • 15933512556213
  • 15933512506540
  • 15933512452524

Penulis :
Humas Dit. Rehsos Anak
Editor :
Annisa YH
Penerjemah :
Intan Qonita N

JAKARTA (26 Juni 2020) - Unit Layanan Rehabilitasi Sosial Anak Disabilitas (ULRSAD) Direktorat Rehabilitasi Sosial Anak menyelenggarakan Temu Penguatan Anak dan Keluarga (TePAK) bagi anak disabilitas untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan orang tua,  guru dan terapis dalam menyediakan lingkungan yang nyaman serta aman bagi anak di tengah pandemi COVID-19.

Supervisor ULRSAD, Fajar Putra Nur Rahman menyampaikan tentang tema TePAK yang menitikberatkan pada cara penerapan pola asuh penguatan positif terhadap anak penyandang disabilitas.

"Dengan mengambil tema Penguatan Positif sebagai Kunci Keberhasilan Pola Pengasuhan Orang Tua di Rumah, kami berharap setiap orang tua mampu memberikan semangat baru bagi anak sehingga muncul pola perilaku adaptif dan perilaku positif  lainnya pada anak," jelas Fajar.

TePAK di tengah pandemi COVID-19 ini menggunakan  media Whatsapp group dengan media pesan suara/voice notes dan powerpoint yang disesuaikan. Kegiatan dihadiri oleh 51 orang yang terdiri dari keluarga penerima manfaat dan masyarakat umum. 

Pada sesi pertama, materi dimulai dengan pengenalan pola pengasuhan keluarga dan dampak dari pola-pola pengasuhan tersebut. Selanjutnya, sesi kedua dengan materi penguatan positif dan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk memulainya. Banyak orang tua yang merasa tersadarkan dan merefleksi pengasuhannya untuk menerapkan penguatan positif kepada anak pada saat sesi akhir acara.

Keluarga penerima manfaat menyampaikan ucapan terimakasih untuk tim ULRSAD dan terapis dengan adanya TePAK, sehingga bisa sebagai bahan evaluasi  pola pengasuhan anak yang tepat.

Semoga dengan pelaksanaan TePAK kali ini dapat memberikan banyak manfaat bagi keluarga anak penyandang disabilitas.
نشر :