Balai Residen "Galih Pakuan" Gelar Acara Pisah Sambut Kepala Balai

Balai Residen "Galih Pakuan" Gelar Acara Pisah Sambut Kepala Balai
Penulis :
Humas Galih Pakuan Bogor
Editor :
Annisa YH
Penerjemah :
Karlina Irsalyana

BOGOR (14 Juni 2021) - Rotasi merupakan salah satu bagian dalam dinamika organisasi. Ini dapat terjadi di semua satuan kerja termasuk di lingkungan Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial Kementerian Sosial RI. 

Rotasi pimpinan pun terjadi di Balai Residen Galih Pakuan Bogor, dimana terjadi pergantian kepala Balai, dari yang sebelumnya dijabat oleh Ujang Taofik Hidayat menjadi Hendra Permana. 

Sebelumnya telah dilaksanakan pelantikan pada tanggal 10 Juni 2021, dilanjutkan kemudian dengan prosesi sertijab keesokan harinya. 

Acara pisah sambut dilakuan di Balai Residen Galih Pakuan Bogor pada hari ini, Senin tanggal 14 Juni 2021. Suasana haru dan penuh keakraban mewarnai acara pisah sambut ini. 

Mengawali sambutannya, Ujang Taofik Hidayat yang kini telah dilantik menjadi Kepala Bagian Tata Usaha BBPPKS Yogyakarta mengungkapkan kebahagiannya pernah menjadi bagian dari keluarga besar Balai Residen Galih Pakuan Bogor. "Dari dulu saya hormat dan bangga dengan nama besar Galih Pakuan. Saat ini saya juga berbangga hati pernah menjadi bagian Galih Pakuan," ungkap Ujang. 

Pada kesempatan yang sama, Kepala Balai Residen Galih Pakuan Bogor Hendra Permana yang sebelumnya juga menjabat sebagai Kepala di Balai Residen Satria Baturaden menyampaikan bahwa Balai ini memiliki banyak potensi yang dapat dioptimalkan. "Ada banyak sumber di balai ini yang bisa kita kembangkan, saya optimis kita pasti bisa, Galih Pakuan akan menjadi besar lagi" kata Hendra dalam sambutannya.

Selama menjabat menjadi Kepala Balai Residen Galih Pakuan, kepemimpinan Ujang Taofik Hidayat sangat memberikan kesan bagi para pegawai di lingkungan Balai. Pada kesempatan acara pisah sambut ini, sejumlah pesan dan kesan disampaikan oleh beberapa orang pegawai salah satunya adalah Asti Mustikaati. "Kesan yang bisa saya ucapkan ketika berbicara tentang Pak Ujang adalah, hardworker dan inovatif, Pak Ujang sudah membawa perubahan besar untuk Balai ini, untuk itu kami ucapkan terima kasih banyak, dan selamat bertugas di tempat yang baru semoga selalu sehat dan sukses" kata Asti. 

Sebagai wujud ucapan terima kasih atas segala dedikasi selama memimpin Balai, dalam acara pisah sambut ini pun dilakukan penyerahan cendera mata dari Balai kepada Ujang Taofik Hidayat. Acara pisah sambut ini kemudian diakhiri dengan sesi foto bersama.
Bagikan :