DWP Kemensos Salurkan Bansos di NTT

DWP Kemensos Salurkan Bansos di NTT
Penulis :
Koesworo Setiawan

LABUAN BAJO (27 November 2020) - Kementerian Sosial RI menyalurkan  berbagai bantuan sosial, sekaligus mempercepat penanganan dampak pandemi COVID-19 di  wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

 

“Kami hadir spesial karena membawa banyak bantuan sosial sebagai wujud negara hadir di  tengah warga dan bagi yang terdampak pandemi COVID-19," ujar Penasihat Dharma Wanita  Persatuan Kemensos, Grace Batubara saat menyerahkan secara simbolis bantuan di  Kantor Desa Batu Cermin, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Jumat  (27/11/2020).

 

Penyerahan berbagai bansos, berupa Bantuan Keserasian Sosial senilai Rp 300 juta kepada  2 Ketua Forum; Bantuan Kearifan Lokal senilai Rp 50 juta kepada 1 kelompok sanggar;  Bantuan Masker dan Sanitizer kepada para penerima manfaat.

 

Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada 70 KPM; Bantuan Sosial Tunai (BST)  Kementerian Sosial RI melalui PT. Pos Indonesia; Bantuan rehabilitasi sosial rumah tidak  layak huni 54 paket, serta 100 Paket sembako bagi warga untuk Komunitas Adat Terpencil.

 

Bansos berupa 2.059 paket sembako melalui Pusat Pastoral Caritas Ruteng untuk warga di  Kabupaten Manggarai dan Kabupaten Manggarai Barat untuk Penanganan COVID-19.

 

Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial memberikan bantuan, 20 bahan pengasuhan anak  senilai Rp 10 juta; alat bantu untuk penyandang disabilitas dan alat edukasi.

 

Selain itu, ada 20 bantuan alat sekolah @Rp 500 ribu, total Rp 10 juta; bantuan untuk 151  Korban Penyalahgunaan NAPZA melalui 2 LKS di Provinsi NTT senilai Rp 498 juta kepada  Kepala Dinas Sosial Provinsi NTT.

 

"Berbagai bansos tersebut, diharapkan meningkatkan kesejahteraan warga dan  meringankan beban bagi warga terdampak langsung pandemi COVID-19. Juga, kita berdoa agar pandemi COVID-19 segera berakhir dan kehidupan seperti sedia kala," harap Grace. 

 

Wakil Ketua Oase Kabinet Indonesia Maju itu, mengajak segenap warga menjalani  kehidupan dengan disiplin dan menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan 3 M. 

 

"Bapak dan ibu sekalian, agar hidup kita tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan  dengan memakai masker, mencuci tangan pakai sabun di air mengalir, serta menjaga jarak," imbuh Grace.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) oleh PT Pos Indonesia  dengan mendatangi 3 rumah warga Penerima Manfaat (PM) dari BST.

 

Lalu, menuju Desa Wisata Liang Ndara,Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat  menghadiri acara Pagelaran oleh Sanggar Budaya Desa Liang Ndara dan meninjau  pembuatan aneka kerajinan lokal.

 

Hadir di acara tersebut, Direktur PSKBS, Sunarti; Direktur BSDS, Hotman; Pengurus dan  anggota  DWP Kemensos; Plh Sekda Kabupaten Manggarai Barat, Ismail Surdi; Kadinsos  Provinsi NTT, Jamaludin Ahmad.

 

Vice Presiden Bank Mandiri, Puri Ranti; Pimpinan Cabang BRI Ruteng, Dandy Wardana;  Ketua Satgas BST Nasional PT Pos Indonesia sekaligus Vice Presiden Penyalur Dana Fronting  PT Pos Indonesia, Haris.

 

Biro Hubungan Masyarakat

Kementerian Sosial RI

Bagikan :