Hilangkan Batasan, BRSPDSN "Mahatmiya" Jalin Kerjasama dengan Gojek

Hilangkan Batasan, BRSPDSN "Mahatmiya" Jalin Kerjasama dengan Gojek
Penulis :
Eka Wiadnyana
Editor :
Ikhwan; Intan Qonita N
Penerjemah :
Dimas Puguh; Karlina Irsalyana

TABANAN (22 Januari 2020) - Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) "Mahatmiya" Bali menjajaki kerjasama dengan Gojek melalui salah satu fiturnya yaitu Go-Massage.Turut hadir dalam pertemuan tersebut perwakilan dari Gojek, Nyoman Prajna Masbrahma Dipa (SPV Operation Bali) dan Befin Amanda Putra (Regional Marketing Executive) menjelaskan tentang sistem Go-Massage kepada Kepala BRSPDSN Mahatmiya Bali, Sutiono dan Kepala Seksi Layanan Rehabilitasi Sosial (LRS) Herlin Wahyuni Hidayat di ruang pertemuan LRS.

Yudi Hermawan, salah satu instruktur massage di Mahatmiya terlihat cukup antusias dengan penjelasan perwakilan dari Gojek dengan mengajukan beberapa pertanyaan seputar sistem Go-Massage. Dengan terjalinnya kerjasama yang baik ini diharapkan dapat menjunjung tinggi kesetaraan dalam berkarya termasuk kepada penyandang disabilitas.

Bagikan :