Jadi Rumah Karantina, Balai "Mulya Jaya" Terima Kedatangan TKI

  • Jadi Rumah Karantina, Balai "Mulya Jaya" Terima Kedatangan TKI
  • 15864918492004
  • 15865019051370
  • 15865019003312

Penulis :
Humas BRS Watunas "Mulya Jaya" Jakarta
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Laili Hariroh

JAKARTA (9 April 2020) - Sebagai Gugus Tugas Penanganan COVID-19, Kementerian Sosial melalui Balai "Mulya Jaya" di Jakarta menerima kepulangan 108 orang TKI dari Malaysia tepat pukul 21.30 Waktu Indonesia bagian Barat.

Para TKI ini merupakan Warga Negara Indonesia Migran yang sebelumnya bekerja di Malaysia namun karena diterapkannya peraturan lockdown untuk mencegah pencegahan COVID-19, terbatasnya akses pekerjaan, dan adanya ketidaklengkapan dokumen dari beberapa TKI, maka harus dipulangkan kembali ke Indonesia.

Balai "Mulya Jaya" Jakarta selama 14 hari ke depan akan melakukan karantina sesuai dengan protokol kesehatan berdasarkan panduan World Health Organization dan Kementerian Kesehatan.

Fasilitas yang telah disediakan berupa asrama perempuan, asrama laki-laki, ruang makan, ruang kesehatan, perlengkapan mandi, perlengkapan ibadah, vitamin, wastafel di setiap area balai, hand sanitizer dan masker untuk setiap TKI.

Kepala Balai "Mulya Jaya" di Jakarta, Juena Sitepu menyampaikan bahwa nantinya setiap hari setiap TKI akan dipantau terus kondisi kesehatannya. "Kami sebagai bagian dari Kementerian Sosial telah mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan selama masa karantina. Hal tersebut juga termasuk memantau kondisi kesehatan setiap TKI sehari-hari dengan siapnya petugas kami baik medis maupun non-medis di dalam balai," tutur Juena.

Penerimaan ini dipastikan telah  melalui protokol kesehatan yakni pemeriksaan suhu tubuh, cuci tangan menggunakan sabun, penyemprotan disinfektan di seluruh area balai, dan physical distancing.
Bagikan :