Pendistribusian Bansos Kemensos Hadir Libatkan Pilar-Pilar Sosial

Pendistribusian Bansos Kemensos Hadir Libatkan Pilar-Pilar Sosial
Penulis :
OHH Dayasos
Editor :
Aryokta Ismawan
Penerjemah :
Syilfi Farhati; Karlina Irsalyana

KAB. BANDUNG (4 Juli 2020) – Bansos Sembako Kemensos Hadir kembali sasar warga yang belum mendapatkan bantuan sama sekali. Kali ini, 1.500 paket sembako Kemensos Hadir disalurkan kepada warga terdampak Covid-19.

Penasihat Dharma Wanita Kementerian Sosial RI Grace Batubara, mengunjungi beberapa titik lokasi di Kabupaten Bandung, Jawa Barat sekaligus menyalurkan bantuan sosial sembako bagi warga yang terkena dampak ekonomi akibat Covid-19.

Kementerian Sosial melalui Direktorat Jenderal Pemberdayaan Sosial menyalurkan 1.500 paket sembako. Bantuan dibagikan kepada warga Kabupaten Bandung yang tersebar di Kecamatan Solokan Jeruk, Kecamatan Pasirjambu, dan Kecamatan Soreang.  Masing-masing kecamatan mendapat bantuan sebanyak 500 paket.

"Kami dari Kemensos hadir di Kabupaten Bandung memberikan bansos sembako ini dan mudah-mudahan bermanfaat pada masa pandemi ini," kata Grace.

Penerima bantuan sosial sembako ini merupakan Lansia, Disabilitas, buruh pabrik, petani, pedagang cilok, dan warga yang mengandalkan pendapatan harian untuk mencukupi kebutuhan pokok. Banyak dari warga sekitar yang harus dirumahkan karena perusahaan mereka harus berhenti sejenak dalam beraktifitas. Hanya aktifitas berkebun dan bertani yang tetap bisa beraktifitas seperti biasa.

Dalam proses pendistribusiannya, Kementerian Sosial melibatkan pilar-pilar sosial seperti TKSK dan PSM. Pilar-pilar sosial  ini juga  menjangkau hingga ke desa-desa. Mulai dari pendataan warga yang membutuhkan bantuan, hingga berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait yang dapat memberikan program-program bantuan yang dibutuhkan bagi warga.

“Kami melakukan pendataan bagi warga yang membutuhkan bantuan. Ada kepuasan batin tersendiri bagi kami bisa membantu warga hingga kebutuhan mereka terpenuhi,” jelas  Mery, Ketua PSM Kecamatan Pasir Jambu yang hadir saat acara simbolis.

Selain itu, para pilar-pilar sosial merupakan salah satu yang bisa diandalkan oleh warga ketika  mengalami kesulitan. Demikian juga dengan adanya Puskesos Mekarmaju Kecamatan Pasir Jambu, warga bisa menyampaikan keluh kesahnya melalui Puskesos tersebut terkait layanan sosial yang mereka butuhkan.

“Puskesos Desa Mekarmaju menampung dan mengatasi keluhan masyarakat dan alhamdulillah sampai saat ini keluhan warga dapat diatasi dan pastinya berkoordinasi dengan  Pemerintah Desa, pihak terkait lainnya dan pilar-pilar sosial,” jelas Reza, petugas Puskesos Mekarmaju.

Bantuan sosial sembako ini terus diberikan dengan tujuan untuk pemerataan bansos bagi warga yang belum pernah sekalipun mendapatkan bantuan sosial sebelumnya, baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

“Terima kasih kepada Kementerian Sosial, semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga yang ada disini,” ungkap Unang Rubaman, Kepala Desa Padamukti, Kecamatan Solokan Jeruk.

Rasa syukur juga disampaikan oleh salah satu penerima bantuan Ibu lilis (64). Baru kali ini ia mendapatkan bantuan sembako di masa pandemi Covid-19.

"Tadi mendapat bantuan dari Bu Menteri, bahagia sekali. Terima kasih. Sebelum ini belum dapat bantuan sama sekali. Selama korona ini makan susah, pingin apa apa sulit, sekarang sudah dibantu Terima kasih semuanya kepada bapak menteri dan ibu menteri," kata Lilis.

Saat penyerahan bantuan, Grace Batubara juga berpesan untuk tetap disiplin terhadap protokol kesehatan Covid-19. Karena meskipun kondisi new normal, virus Covid-19 mungkin masih ada di sekitar kita. 

Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut anggota Dharma Wanita Persatuan Kemensos ibu Oom Komariah Suharto, Ibu Lily Nazaruddin, Ibu Syfa Asep Sasa, Ibu Betty La Ode Taufik, Direktur Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan, dan Restorasi Sosial, Kabag OHH, Kasubdit TMPNU, MPN, dan TMPN.


Bagikan :