Direktorat Rehsos Anak Selenggarakan Sehari Bersama Anak

Direktorat Rehsos Anak Selenggarakan Sehari Bersama Anak
Penulis :
OHH Dirjen Rehabilitasi Sosial
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Intan Qonita N

TANGERANG (24 Agustus 2019) - Direktorat Rehabilitasi Sosial Anak Kementerian Sosial RI bekerjasama dengan Kemenkumham melalui Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Tangerang di Jalan Daan Mogot No.29 C Kota Tangerang.

Kegiatan ini merupakan salah satu media yang dimanfaatkan agar dapat memenuhi hak-hak anak serta melanjutkan rangkaian kegiatan Sehari Bersama Anak (SBA) 2019 yang bertemakan “Anak Bahagia | Indonesia”.

Harapan SBA adalah agar anak belajar memaknai hidup secara lebih positif terlepas apakah mereka pernah mengalami kesulitan hidup atau tidak melalui Emotional Spiritual Quotient (ESQ). Anak-anak terlihat senang dan gembira dengan materi dan beberapa permainan dari motivator. 

Kanya Eka Santi, Direktur Rehabilitasi Sosial Anak menyampaikan bahwa sub tema pada kegiatan SBA saat ini adalah Hidup, Gembira dan Belajar

“Ini berarti belajar tidak harus melalui buku ataupun di sekolah, melainkan belajar bisa dimana saja,” jelas Kanya.

Melalui SBA diharapkan anak-anak semuanya bisa senang, gembira dan mengisi kekosongan dalam kehidupan anak yang tidak dapat dilakukan anak dan orang tua dalam kehidupan sehari-hari.

"SBA dilaksanakan setiap tahun dengan melibatkan anak, orang tua dan berbagai pemangku kepentingan lain," pungkas Kanya.

نشر :