PATI (9 September 2021) - Kementerian Sosial RI melalui Balai Disabilitas Margo Laras di Pati melaksanakan Atensi berbasis keluarga dengan mengevakuasi dan merujuk  penyandang disabilitas mental ke RSJ Prof Dr. Soerojo Magelang.

Penerima manfaat Suwarti, mengalami depresi berat hingga halusinasi yang menyebabkan Ia keluyuran meresahkan warga masyarakat sekitar, ketika pergi dari rumah lupa jalan pulang, Suwarti merupakan penerima manfaat kegiatan Atensi berbasis keluarga yang menjadi prioritas untuk mendapatkan rehabilitasi medis.

Sebelumnya Tim Margo Laras memenuhi hak sipil kewarganegaraan seperti KTP dan BPJS terlebih dahulu, selanjutnya melakukan evakuasi rujukan sebagai upaya pemulihan kondisi kejiwaan yang labil.

"Sejak tahun 2000, ibu saya bercita -cita ingin menjadi TKW bekerja di Singapura, untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari keluarga, tetapi ada masalah apa, ibu saya di deportase kembali ke tanah air tanpa pesangon sehingga kondisi ini membuat ibu mengalami depresi, hingga tahun 2010 sudah pernah kami rujuk ke RSJ Amino GondoHutomo Semarang, setelah rawat inap kondisi baik tetapi enggan minum obat dan tidak mau kontrol, gejala yang muncul tertawa sendiri, marah, jika keluar rumah pergi jauh lupa jalan pulang meresahkan warga sekitar" ungkap Putra PM, 
Ryan (39th).

"Saya sangat berterima kasih Balai Margo Laras membantu rujuk ibu saya semoga lekas pulih," pungkas Ryan.

Saat evakuasi Tim Margo Laras bekerjasama dengan pihak Puskesmas Gabus untuk tindakan injeksi, dan juga berkoordinasi dengan pihak desa. Selama diperjalanan PM tampak kooperatif tanpa perlawanan, dan mendapatkan perawatan intensif di Wisma Sinta.

"Penerima manfaat kooperatif saat diajak ke Rumah Sakit dengan motivasi, saat swab antigen juga tidak ada perlawanan, begitu hasilnya negatif kami segera ke RSJ Magelang". tandas Triwidodo Peksos Muda Balai Margo Laras.