JAKARTA (21 Juli 2023) - Kementerian Sosial RI menyelenggarakan Rapat Koordinasi Teknis Usulan Calon Pahlawan Nasional (CPN) Tahun 2023. Plt Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Beni Sujanto memberikan arahan sekaligus membuka rapat bersama Calon Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Pusat (TP2GP) bertempat diruang rapat lantai IV (21/7). 

Rapat dilakukan secara daring dan luring membahas penetapan susunan formatur keanggotaan calon Tim TP2GP yang akan melakukan penelitian dan pengkajian Gelar Calon Pahlawan Nasional pada Tahun 2023. Agenda pembahasan meliputi penyusunan formatur, agenda kerja TP2GP, usulan CPN Tahun 2023 dan Timeline. 

Plt. Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Beni Sujanto menyampaikan bahwa rapat ini merupakan amanat dari PP Nomor 35 Tahun 2010 tentang pelaksanaan Undang-undang nomor 20 tahun 2009 tentang Gelar, Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan, dimana perlunya membentuk tim sekretariat dan tim TP2GP. Selanjutnya Usulan formatur keanggotaan TP2GP tersebut akan ditetapkan oleh Ibu Menteri Sosial. Selain itu rapat ini juga menentukan timeline tugas satu tahun kedepan dari Tim TP2GP. 

Kementerian Sosial RI dalam hal ini bertugas melakukan verifikasi dan validasi berkas usulan CPN yang selanjutnya Tim TP2GP melakukan penelitan dan pengkajian terhadap usulan CPN sebelum diajukan kepada Bapak Presiden RI melalui Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan Setmilpres. 

Turut hadir Direktur Pemberdayaan Masyarakat, Kepala Biro GTK Setmilpres, Sejarawan, Akademisi, BRIN, Pusjarah TNI, Arsip Nasional RI.