BANDUNG (5 Agustus 2021) - Kementerian Sosial melalui Balai Wyata Guna Bandung mendapat  kunjungan dari CNN TV untuk peliputan dapur umum. Kepala Seksi Layanan Rehabilitasi Sosial Balai Wyata Guna Bandung, Annastasia Hustianti, Kepala Seksi  Perlindungan Sosial Korban Bencana, Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat, Muhammad Nur, mendampingi CNN TV untuk peliputan kegiatan Dapur Umum di Balai Wyata Guna, yang saat ini mendapatkan dukungan dari CT. Arsa Foundation.

Dapur Umum Balai Wyata Guna merupakan kolaborasi Kementerian Sosial melalui Balai Wyata Guna Bandung, Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat, Taruna Siaga Bencana (Tagana) wilayah Kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Bandung Barat.

Dapur Umum menyediakan makanan siap saji dan telur rebus bagi warga terdampak Covid-19. Pendistribusian dilakukan diantaranya untuk tenaga kesehatan di Rumah Sakit, warga isolasi mandiri, petugas posko penyekatan dan lain lain. Setiap harinya tidak kurang dari 2.500 kotak nasi didistribusikan dengan variasi menu setiap harinya.

Upaya ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Ucapan terima kasih terucap dari para penerima manfaat diiringi doa semoga pandemi ini segera berakhir.