KARAWANG (27 Oktober 2022) - Kementerian Sosial melalui Sentra Terpadu Pangudi Luhur di Bekasi menyalurkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) kepada sebanyak 38 orang Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) di Desa Kutajaya, Kecamatan Kutawaluya Kabupaten Karawang, yang telah melalui proses asesmen, dengan jenis bantuan seperti nutrisi, perawatan diri, tongkat kaki 4 sebanyak 22 buah, kursi roda sebanyak 7 buah, walker/alat bantu berjalan sebanyak 1 buah, dan usaha warung untuk 2 PPKS, dengan total nilai sejumlah Rp. 39.306.000,- (tiga puluh sembilan juta tiga ratus enam ribu rupiah)


Penyaluran bantuan dilaksanakan di Kantor Desa Kutajaya yang dihadiri langsung oleh Bapak Damanhuri (Dinas Sosial Kabupaten Karawang), Bapak Deni Lusmana (Kepala Desa Kutajaya), Bapak Romli (Sekretaris Kecamatan), dan perwakilan Sentra Terpadu Pangudi Luhur. Sentra Terpadu Pangudi Luhur terus berupaya untuk memberikan layanan ATENSI dengan optimal yang diberikan secara langsung (direct service) di 16 Kabupaten/Kota wilayah kerja Sentra.