JAKARTA (9 Juni 2020) – Mengenalkan sejarah kepada generasi muda merupakan suatu keniscayaan, agar tidak melupakan jasa-jasa dari para pahlawannya.
“Perlu mengenalkan sejarah kepada generasi muda, sebab bangsa besar adalah yang menghargai jasa-jasa para pahlawannya,” ujar Juliari P Batubara saat berziarah ke makam mantan Ketua MPR RI Taufik Kiemas di TMPN Kalibata, Jakarta, Senin (8/6/2020) sore.
Juliari mengaku, pertama kali ditarik ke dunia politik oleh alm Taufik Kiemas yang juga suami dari Presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri dan akhirnya menjadi poliltisi hingga saat ini sebagai bagian dari pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Beliau ini (Taufik Kiemas-red), yang pertama kali menarik saya ke dunia politik hingga saat ini menjadi politisi,” tandas Juliari – yang juga Menteri Sosial RI ini.
Di depan makam Taufik Kiemas yang bernomor 114, Juliari menaburkan bunga dan berdoa dengan khidmat ditemani anak laki-lakinya.
Kemudian, dilanjutkan berziarah ke makam di sebelahnya yang juga orangtua dari Taufik Kiemas.
Setelah perluasan, TMPN berada di atas lahan lebih kurang 6 hektar, Juliari minta agar pengelola memperbaiki fasilitas, berupa tembok batu yang sudah ambrol dan melakukan penggantian karpet.
“Tolong itu tembok yang sudah ambrol agar diperbaiki dan karpet juga diganti, ” pinta Juliari, sambil meninggalkan TMPN Kalibata.
Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Sosial RI