Penulis :
Humas Balai Anak "Alyatama" Jambi
Editor :
Annisa YH
Penerjemah :
Firli Afanti; Karlina Irsalyana
KERINCI (20 Juni 2020) - Kementerian Sosial melalui Balai Anak “Alyatama” di Jambi kembali menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) Sembako kepada anak-anak binaan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKSA) yang berada di Kabupaten Kerinci.
Kabupaten Kerinci terletak di ujung barat Provinsi Jambi dan berbatasan langsung dengan Provinsi Sumatera Barat dan Provinsi Bengkulu. Membutuhkan waktu selama 10 jam perjalanan darat dari Kota Jambi yang merupakan lokasi Balai untuk sampai di 3 LKSA yang mendapatkan Bansos Sembako yaitu LKSA Barokah, Islam Al-Farabi dan Uswatun Hasanah.
Lokasi yang jauh di tengah Pandemik COVID-19 ini tak menggentarkan petugas penyalur Bansos Balai Anak “Alyatama” yang dikawal langsung oleh Lifyarman selaku Kepala Seksi Asesmen dan Advokasi Sosial, Dedi Irawan dan Ratu Nurdianti.
Kedatangan tim penyalur disambut hangat oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kerinci beserta jajarannya di Aula LKSA Barokah.
“Kami sangat berterimakasih kepada BRSAMPK “Alyatama” telah mengingat dan memberikan bansos sampai jauh kesini saat Pandemik belum selesai,” tutur Samardin selaku Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kerinci.
Samardin juga menginformasikan bahwa Kabupaten Kerinci terpilih menjadi _Pilot Project New Normal_ bersama 101 Kabupaten lainnya Di Indonesia.
Antusiasme juga terlihat dari raut wajah anak penerima Bansos dari ketiga LKSA yang hadir. Turut hadir mendampingi anak-anak dan LKSA 2 orang Sakti Peksos Kabupaten Kerinci.
Lifyarman memberikan pengarahan dan penjelasan terkait Bansos Sembako ini yang merupakan bentuk tali kasih Kementerian Sosial melalui Balai Anak “Alyatama”.
“Jauh pun kami jalani demi mengantarkan 130 paket sembako untuk anak-anak disini, semua ini kami lakukan karena kami sangat sayang dan peduli terhadap anak-anak yang terdampak Pandemik COVID-19,” ujar Lifyarman.
Lifyarman juga menjelaskan bahwa isi dari paket sembako yang terdiri dari 5kg beras, 1 kg telur, susu 800 gr, sosis 1 toples, sereal 330 gr, dan biskuit 137 gr ini sesuai dengan Petunjuk Teknis Bantuan Penanganan Pandemi COVID-19 Bagi Warga Terlantar Usia Anak yang diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial Kementerian Sosial.
Penyaluran Bansos Sembako bagi anak terdampak COVID-19 di Kabupaten Kerinci menjadi penutup di tahun 2020. Balai Anak “Alyatama” telah mendistribusikan Bansos Sembako kepada 1.006 anak yang tersebar pada 25 LKSA di Provinsi Jambi.
Bagikan :