Sinergitas BBRSPDI "Kartini" dan BRI dalam Penyaluran BanTu
Penulis :
Humas BBRSPDI "Kartini" Temanggung
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Yusa Maliki; Karlina Irsalyana
TEMANGGUNG (6 November 2019) - Bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Temanggung, Balai Besar Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual (BBRSPDI) "Kartini" Temanggung melakukan pembuatan buku rekening untuk para Penerima Manfaat.
Kegiatan yang berlangsung di BBRSPDI "Kartini" Temanggung ini dilaksanakan pada hari Senin sampai Rabu yakni 4-6 November 2019 dengan didampingi pekerja sosial. Pembukaan rekening ini digunakan untuk mentransfer Bantuan Bertujuan (BanTu) bagi 75 Penerima Manfaat yang akan disalurkan pada bulan November 2019. Bantuan tersebut akan digunakan untuk pengembangan usaha ekonomi produktif sesuai keterampilan yang didapatkan selama menjalani rehabilitasi sosial lanjut di BBRSPDI "Kartini" Temanggung.
Pembukaan rekening ini menggunakan salah satu Produk Bank BRI yaitu TabunganKu yang merupakan produk simpanan untuk nasabah yang bebas biaya dan dapat melakukan penarikan di seluruh Kantor Bank BRI seluruh Indonesia.
"Pembukaan rekening pada hari ini merupakan kegiatan yang dilakukan oleh BBRSPDI "Kartini" Temanggung untuk memberikan layanan pada Penerima Manfaat yang akan disalurkan pada bulan November. Total bantuan yang akan disalurkan sebesar 150 juta rupiah atau 2 juta rupiah untuk masing-masing Penerima Manfaat. Tujuan Bantuan Bertujuan ini adalah untuk pengembangan usaha Penerima Manfaat ketika sudah selesai mendapatkan layanan rehabilitasi sosial lanjut," jelas Ambarina Murdiati selaku Kepala Bidang Resosialisasi dan Bimbingan Lanjut BBRSPDI "Kartini" Temanggung.
Antusiasme Penerima Manfaat dalam pembuatan rekening juga terlihat. Terlebih dengan adanya kemudahan persyaratan pembukaan rekening yang memerlukan fotokopi KTP dan KK serta mengisi form pembuatan rekening, membuat pembukaan rekening ini cepat dan tanpa kendala. Diharapkan dengan adanya bantuan ini, Penerima Manfaat dapat memulai usaha sehingga mereka bisa mandiri secara ekonomi.
Bagikan :