AMBON (20 September 2019) – Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual (BRSPDI) "Nipotowe" Palu melakukan asesmen calon penerima bantuan Kegiatan Kemitraan dan Instalasi Produk melalui Day Care di Provinsi Maluku.
Bertempat di SLB ABC Leleani Satu Kota Ambon, empat petugas dari BRSPDI "Nipotowe" Palu bersama Pendamping Disabilitas Kota Ambon mendata 91 siswa dan melakukan asesmen kepada 15 penyandang disabilitas intelektual calon penerima bantuan.
Kegiatan Kemitraan dan Instalasi Produk melalui Day Care ini bertujuan untuk menumbuhkan kemandirian dari penyandang disabilitas intelektual agar siap menghadapi masa depan yang semakin kompetitif. Kegiatan ini akan berlangsung selama sembilan hari.