Photographer :
Imam Wahyudi
Editor :
Intan Qonita N
Penerjemah :
Intan Qonita N
SUMBA TIMUR (18 Mei 2024) - Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini kembali mengunjungi Kabupaten Sumba Timur untuk meninjau lokasi Pembangunan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) dan memberikan beberapa bantuan. Hal ini sebagai wujud Menteri Sosial dalam menepati janjinya saat kunjungan sebelumnya di Kabupaten Sumba Timur pada tanggal 2 Mei 2024.
Pada kunjungan yang pertama, Menteri Sosial meninjau lokasi RST dari penerima bantuan bernama Niwa Lepir dan melakukan dialog yang disimpulkan bahwa di lokasi tersebut sangat membutuhkan air bersih.
Menuju lokasi berikutnya, Menteri Sosial menyerahkan bantuan kepada para penderita penyakit kusta melalui Yayasan Santo Demian di Hotel Cendana. Bantuan diberikan berupa pakaian training untuk dewasa, anak-anak, kasur, serta peralatan mandi.
Selanjutnya, Menteri Sosial juga menyerahkan bantuan berupa kaki palsu dan pemberdayaan sosial ternak ayam petelur kepada panti asuhan Bakti Luhur.
Turut hadir pada kegiatan hari ini Bupati Sumba Timur, christofel praing, wakil bupati Sumba Timur, David Melo Wadu, Dandim 1601, Letkol Doman Endro Pramono, serta Jajaran Pimpinan di lingkungan Kementerian Sosial RI.
Menuju lokasi berikutnya, Menteri Sosial menyerahkan bantuan kepada para penderita penyakit kusta melalui Yayasan Santo Demian di Hotel Cendana. Bantuan diberikan berupa pakaian training untuk dewasa, anak-anak, kasur, serta peralatan mandi.
Selanjutnya, Menteri Sosial juga menyerahkan bantuan berupa kaki palsu dan pemberdayaan sosial ternak ayam petelur kepada panti asuhan Bakti Luhur.
Turut hadir pada kegiatan hari ini Bupati Sumba Timur, christofel praing, wakil bupati Sumba Timur, David Melo Wadu, Dandim 1601, Letkol Doman Endro Pramono, serta Jajaran Pimpinan di lingkungan Kementerian Sosial RI.
Bagikan :