Event Jakarta 2023 akan datang kembali dengan menghadirkan pameran besar, yakni Pameran KriyaNusa dengan mengusung tema 'Kriya Unggul, Indonesia Maju'. Pameran KriyaNusa sendiri merupakan pameran kerajinan dengan skala Nasional yang diselenggarakan tiap tahunnya untuk melestarikan serta mengembangkan hasil produk kriya buatan pengrajin Indonesia. Pameran ini akan digelar mulai tanggal 13 hingga 17 September 2023 di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat.