KAB. CIREBON (14 Maret 2024) - Dalam rangka Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VIII
DPR RI masa persidangan II tahun 2023-2024, Kementerian Sosial (Kemensos)
bersama Komisi VIII DPR RI menyerahkan bantuan kepada masyarakat di Cirebon,
Provinsi Jawa Barat.
Berlokasi di Pendopo Bupati Kabupaten Cirebon Provinsi Jawa Barat,
Perwakilan Komisi VIII DPR RI, Selly Andriany Gantina didampingi oleh Plt.
Sekretaris Direktorat Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial Rabiah, juga
bersama pejabat pemerintah setempat menyerahkan secara simbolis bantuan sosial
dengan total Rp49.938.547.794.
Berbarengan dengan adanya bencana banjir yang dilanda warga Cirebon dan
membutuhkan perhatian khusus, Kemensos juga menyediakan 3 dapur umum untuk para
korban bencana banjir.
Berbagai bantuan yang diberikan terdiri dari bantuan PKH Tahap I
(102.948 KPM) senilai Rp48.090634.324, logistik kebencanaan senilai
Rp1.736.248.000, sandang senilai Rp95.689.500, serta ATENSI (alat bantu, modal
usaha dan kebutuhan pokok) senilai Rp15.975.970, sehingga total bantuan
berjumlah Rp49.938.547.794.
Dalam sambutannya, Hidayat Nur Wahid, perwakilan Anggota Komisi VIII DPR
RI menyampaikan bahwa masyarakat harus berhubungan baik dengan wakil dan
pemerintah daerahnya agar banyak hal yang bisa diselesaikan dengan baik juga.
“Bantuan sangat penting, tapi akan lebih penting lagi jika masalah
mendasarnya dapat teratasi. Tentu yang diharapkan dari kunjungan kerja ini kami
bisa mendapatkan laporan tentang bagaimana bantuan itu di selenggarakan dan
manfaatnya bagi masyarakat. Apa yang menjadi kendala dan perlu kita tindak
lanjuti, agar segera bisa kami adakan rapat kerja bersama Menteri Sosial dan
juga pemerintah pusat,” tegas Hidayat.
Bupati Cirebon Imron juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan
yang telah diberikan untuk masyarakat Kabupaten Cirebon.
“Kami atas nama Bupati, pemerintah, dan masyarakat Kabupaten Cirebon
mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga menjadi
berkah bagi kita semua,” ujar Imron.
Selly Andriany Gantina Anggota Komisi VIII DPR RI Dapil Cirebon menambahkan
dalam sambutannya, “Bagaimanapun juga pemerintah Kabupaten Cirebon harus bisa
memberikan solusi terhadap permasalahan bencana ini, bukan hanya masalah teknis
infrastruktur, tetapi juga masalah spiritual juga harus menjadi bagian great
design yang bisa diselesaikan pemerintah Kabupaten Cirebon, provinsi
dan pusat,” tambah Selly.
Turut hadir dalam kegiatan ini Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan
Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat.